Harga Besi CNP Per Batang Berbagai Ukuran

Posted on
besi cnp

Baca Juga: Harga Besi Siku Terbaru

Fungsi Besi CNP

Selain biasa digunakan sebagai pondasi, besi CNP ternyata juga memiliki banyak sekali fungsi yang lainnya. Adapun fungsi besi CNP untuk konstruksi suatu bangunan adalah sebagai berikut:



Fungsi Besi CNP

  1. Sebagai Rangka Atap

Besi CNP ternyata juga dapat digunakan sebagai rangka atap suatu bangunan.  Bagian rangka atap bangunan yang paling sering menggunakan jenis besi CNP adalah kawasan gedung, pabrik, atau gudang.  Besi CNP pada umumnya akan dipasang dengan menyerupai dua sisi samping pada segitiga untuk menahan atap dari bangunan pabrik, gedung, gudang, atau pabrik.

  1. Sebagai Pagar

Besi CNP juga dapat digunakan sebagai pagar. Seperti yang kita tahu bahwa banyak sekali gedung yang mempunyai sebuah pagar tinggi yang dimana pagar tersebut dibuat dari besi CNP. Pagar yang terbuat dari besi CNP dinilai sangat kokoh dan kuat serta memiliki bentuk yang memadai sehingga tepat jika difungsikan sebagai pagar pengaman.

  1. Sebagai Purlin

Pada beberapa bangunan gedung yang tinggi tentunya akan ada purlin atau balok dudukan penutup atap. Dalam pembuatan pulin ini umumnya pihak dari gedung akan menggunakan bahan dari jenis besi CNP kanal C yang dinilai memang terkenal sangat kokoh sekali dan mampu untuk menopang berat atau konstruksi yang berada di bagian atasnya.

  1. Penutup Dinding

Mungkin Anda pernah melihat suatu dinding yang ditutup oleh sesuatu yang sekilas seperti logam. Jika Anda pernah melihat dinding seperti demikian maka sudah pasti bahan yang digunakan sebagai penutup dinding tersebut adalah besi CNP kanal C.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *