Kelebihan dan Kekurangan Atap Limas yang Harus Diketahui Para Kontraktor

Posted on


Kelebihan Atap Rumah Limas



– Kelebihan dari atap rumah berbentuk limas atau perisai adalah atapnya akan lebih stabil dariada atap pelana. Mangkanya atap limas disebut dengan penyempurna dari atap pelana.

– Struktur dari atap limas atu perisai ini dilengkapi dengan bagian dalam yang miring di keempat sisinya. Itu sebabnya atap berbentuk limas  akan lebih kuat dan lebih kokoh serta tahan lama.

– Atap berbentuk limas juga bisa memanfaatkan ruang kosong yang ada di bawahnya (loteng) untuk kamar atau untuk penyimpanan barang (gudang).

– Lebih hemat dari segi bangunan karena bangunan tidak perlu menggunakan segitiga tembok atau biasanya tukang bangunan sebut sopi-sopi. Sehingga pekerjaan pemasangan bata, plester, aci dan pengecatan lebih sedikit dibandingkan model atap Pelana.

– Hampir semua dinding luar terlindung dari panas terik matahari dan air hujan dikarenakan bentuk atap yang miring pada tiap sisinya.

– Atap perisai ini sangat cocok untuk rumah yang berada di area yang sering terjadi angin kencang atau hujan yang sangat lebat. Dengan sudut kemiringan yang pas, arah angin yang menerpa rumah akan dibelokkan ke atas sehingga mengurangi risiko bocoran berupa rembesan air ketika terjadi hujan angin.

– Model atap limas mampu melindungi struktur bangunan dari kerusakan dikarenakan cuaca ekstrem, sehingga atap limas sangat cocok digunakan di Indonesia yang beriklim tropis.

– Bentuk atap limas bisa dikreasikan menjadi berbagai model atap yang menarik dan tampak terlihat lebih proporsional dibandingkan atap pelana.

Baca Juga : Harga, Ukuran Atap Solarflat Bening Dan Biasa

Baca Juga : Harga Atap Solartuff Flat Dan Gelombang

Kekurangan Atap Rumah Limas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *